PUISI LAKARAN KISAH CERITAKU CERITAMU

PUISIMU LAKARAN KISAH CERITAKU CERITAMU

Tuesday 10 May 2011

"Air mata adalah salah satu cara dia mengekspresikan kegembiraan, kegalauan, cinta, kesepian, penderitaan, dan kebanggaan, serta wanita ini mempunyai kekuatan mempesona laki-laki, ini hanya beberapa kemampuan yang dimiliki wanita. Dia dapat mengatasi beban lebih dari laki-laki, dia mampu menyimpan kebahagiaan dan pendapatnya sendiri, dia mampu tersenyum saat hatinya menjerit, mampu menyanyi saat menangis, menangis saat terharu, bahkan tertawa saat ketakutan. Dia berkorban demi orang yang dicintainya, dia mampu berdiri melawan ketidakadilan, dia menangis saat melihat anaknya adalah pemenang, dia girang dan bersorak saat kawannya tertawa bahagia, dia begitu bahagia mendengar suara kelahiran. Dia begitu bersedih mendengar berita kesakitan dan kematian, tapi dia mampu mengatasinya. Dia tahu bahwa sebuah ciuman dan pelukan dapat menyembuhkan luka.

CINTANYA TANPA SYARAT. HANYA ADA SATU YANG KURANG DARI WANITA, DIA SERING LUPA BETAPA BERHARGANYA DIA..."
Menangisku dalam takut akan siksa-Mu.
Menangisku dalam gundah akan azab-Mu.
Menangisku dalam sedih akan kelalaianku.
Menangisku dalam khuwatir akan kehidupan akhiratku.

Ketika solatku tak lagi tepat waktu...
Bahkan tak jarang aku melupakan Cinta-Mu.
Ketika Al Qur'anku berdebu dan tak tersentuh...

Ku buka almariku...
ku bongkar kembali buku-buku lamaku,
mencari dan terus mencari...
Dengan ketakutan luar biasa,
bagaimana jika tak pernah ketemu

Cinta yang dulu pernah kurasakan...
Ketenangan yang dulu hinggap seakan tak mungkin hilang.
Dalam sujudku...
Dalam untaian Cinta,ayat-ayat kitab suci-Mu.

Ke mana aku harus melangkah...
aku pun bertanya,seraya.....
Berdo'a memohon petunjuk-Mu.
Astaghfirullah

Kembaliku bersihkan hatiku,
Kembaliku ikhlaskan amalku,
Kembaliku tumakninahkan sujudku,
Kembaliku membuka lembaran Firman-Mu,
Kembaliku mendekatkan diri dengan para shalih-Mu,
Kembaliku mengingat akan ketidak abadianku.
Laa ilaaha illallah...